Buku Baru GPU - Terbit 9 Maret 2022

Posted: 12 March 2022
Buku Baru GPU - Terbit 9 Maret 2022

Pekan ini beberapa buku laris GPU telah dicetak ulang dengan cover baru. Ada Chicken Soup for the Soul: Keajaiban Cinta, cerita klasik Heidi, serta novel remaja Pintu Harmonika karya Clara Ng & Icha Rahmanti. Buat teman-teman yang dulu sempat kehabisan buku-buku ini, sudah bisa dicari lagi di toko buku.

Selain itu, ada juga buku nonfiksi Analisis Pemecahan Masalah dan Pengambilan Keputusan Strategis karya Setyo Riyanto yang pasti akan berguna diterapkan dalam pekerjaan.

Untuk ebook, Empowered ME karya Puty Puar yang belakangan ini lagi jadi pembahasan di media sosial sudah bisa dibaca versi ebook-nya, silakan dicek di Gramedia Digital.

Selamat membaca.

 

BUKU CETAK

Chicken Soup For The Soul: Keajaiban Cinta
Penulis: Amy Newmark

Ketika cinta sudah berbicara, alam semesta pun akan mendukung, dan nurani pun akan tergerak yang membuat kita tahu bahwa di sanalah yang dinanti sudah menunggu... siap untuk dijalani bersama takdir.

 

Kisah-kisah tentang keindahan dan keajaiban cinta dalam buku ini memang sangat menginspirasi dan menghangatkan hati. Kita akan dibuat terpana, terkesan, terhibur, tertawa, dan akhirnya paham bahwa cinta sejati itu memang ada.

 

TeenLit: Pintu Harmonika
Penulis: Clara Ng & Icha Rahmanti

Dijual cepat: S U R G A!

 

Punyakah kamu surga di Bumi, tempatmu merasa bebas, terlindungi dan… begitu bahagia hanya dengan berada di situ?


Rizal, Juni, dan David menemukan surga lewat ketidaksengajaan; Buka pintu harmonika, berjalan mengikuti sinar matahari, dan temukan surga. Surga yang tersembunyi di belakang ruko tempat tinggal mereka.


Walau mereka berbeda usia dan tidak juga lantas bermain bersama, surga membuat mereka menemukan bukan hanya sahabat, tetapi juga saudara dan keluarga. Ketika surga mereka akan berakhir, semangat mempertahankannya membawa mereka pada sebuah petualangan lewat tengah malam. Apa pula hubungannya dengan pencitraan Rizal, masalah Juni di sekolah dan bulu hitam misterius yang berpendar cantik temuan David serta suara-suara misterius di atap rukonya?

 

Classics: Heidi
Penulis: Johanna Spyri

Si kecil Heidi dititipkan Bibi Dete kepada kakeknya yang tinggal di Pegunungan Alm. Mulanya para tetangga mengira Heidi tidak akan kerasan tinggal bersama Kakek yang pemarah, tapi ternyata mereka bisa hidup rukun. Heidi berteman dengan Peter, si gembala kambing, dan setiap hari ikut menggembala di padang rumput.

 

Suatu hari, Bibi Dete datang lagi hendak mengambil Heidi untuk dibawa ke kota, bekerja di rumah majikannya, untuk menemani Clara yang cacat. Heidi merasa iba dan ingin menolong Clara. Lambat laun Clara mulai membaik.


Setelah beberapa waktu tinggal di kota, Heidi merindukan kampung halamannya, juga Kakek, Peter, nenek Peter, dan kambing-kambing Peter. Dia ingin pulang, tetapi keinginannya ditolak Bibi Dete. Heidi yang ceria mulai menjadi pemurung. Sementara itu, di rumah keluarga Clara ada kehebohan, sebab ada hantu yang konon suka bergentayangan pada malam hari.

 

Analisis Pemecahan Masalah dan Pengambilan Keputusan Strategis
Penulis: Setyo Riyanto

Siapa pun Anda, di mana pun, dan apa pun pekerjaan Anda, pastilah Anda akan sering dihadapkan pada berbagai pengambilan keputusan. Bila dampak dari apa yang Anda putuskan dapat memengaruhi kesinambungan organisasi, atau pihak-pihak yang ada di dalam organisasi, baik yang bersifat menguatkan maupun melemahkan, buku ini wajib Anda miliki dan baca.

 

Buku ini memberikan petunjuk bagi para pengambil keputusan dalam memecahkan persoalan-persoalan strategis, untuk kemudian memilahnya menjadi faktor-faktor yang mendukung atau menghambat sesuai kaidah SWOT Analysis. Melalui pendekatan External Factors Analysis Summary (EFAS) dan Internal Factors Analysis Summary (EFAS), yang dikombinasikan dengan teknik Analytical Hierarchy Process (AHP), keseluruhan faktor eksternal dan internal organisasi dipetakan dalam Analisis Posisi Strategis Organisasi, yang dengan metode Strategic Factors Analysis Summary (SFAS) kemudian diurai ke dalam program-program kerja jangka pendek, menengah, dan panjang sesuai strategi utama (grand strategy) yang paling selaras dengan situasi dan kondisi organisasi.
 

Buku ini juga menjelaskan berbagai metode lain dalam pengambilan keputusan yang dapat dijadikan alternatif sesuai kompleksitas permasalahan yang dihadapi pengambil keputusan.

 

EBOOK

(Klik gambar untuk detail buku)