Kalau Saja Kalian Tahu (They Wish They Were Us)

Kalau Saja Kalian Tahu (They Wish They Were Us)

Author: Jessica Goodman

Category: Mysteries & Thrillers

Gold Coast Prep adalah sekolah bergengsi bagi anak-anak kaum jetset di Long Island. Pada tahun pertamanya di Gold Coast Prep, Jill Newman menyaksikan sahabatnya yang cemerlang, Shaila Arnold, tewas dibunuh. Graham kekasih Shaila mengakui perbuatannya dan kasus pun ditutup.

Kini Jill siswi senior, sekaligus seorang A1 yang tergabung dalam kelompok paling eksklusif di sekolah—Orang Dalam. A1 senior memegang kasta tertinggi, nilai terbaik, dan pesta terliar. Jill bersiap melewati tahun terakhir SMA—tahun terbaiknya—sebelum masuk Ivy League idamannya.

Namun kesempurnaan itu terancam retak karena sebuah pesan meminta bantuan Jill untuk membuktikan Graham tidak bersalah. la pun terbelah antara keinginan untuk mempertahankan masa depan dan persahabatan, atau mengungkap pembunuh yang sebenarnya. 

No. GM :
625160010
ISBN :
978-602-06-8613-4
Price :
Rp 119,000
Total Pages :
432 pages
Size :
13,5 x 20 cm
Published :
17 December 2025
Format :
Soft Cover
Category :
Mysteries & Thrillers
Jadilah yang pertama untuk mereview buku ini
Jessica Goodman

Jessica Goodman adalah penulis terlaris New York Times dan USA Today untuk novel thriller dewasa muda They Wish They Were Us, They’ll Never Catch Us, The Counselors, The Legacies, dan The Meadowbrook Murders dari Penguin Random House. Buku-bukunya telah diterjemahkan ke dalam 15 bahasa. Ia ikut mengembangkan They’ll Never Catch Us untuk series di Netflix.

Ia adalah mantan editor opini di majalah Cosmopolitan, tempat ia memenangkan National Magazine Award. Ia juga pernah menjabat posisi redaksi di Entertainment Weekly dan HuffPost, dan karyanya telah dipublikasikan di berbagai media seperti The Cut, Elle, Glamour, dan Marie Claire.