Rekonstruksi Asas Tiada Pidana Tanpa Kesalahan

Rekonstruksi Asas Tiada Pidana Tanpa Kesalahan

Author: Prof. Dr. Romli Atmasasmita, S.H., LL. M.

Category: Law

Hukum pidana di Indonesia saat ini secara historis terkait erat dengan hukum pidana Belanda. Harus diakui, dengan mewarisi hukum pidana Belanda, kita juga mewarisi karakternya yang berbasis pada konflik, yakni bahwa setiap masalah yang berkaitan dengan sengketa dan kerugian material akibat tindak pidana, harus diselesaikan melalui pengadilan—yang dipandang sebagai satu-satunya sarana untuk mencari dan memperoleh keadilan.

Pertanyaan besarnya: masih relevankah sistem hukum pidana yang berbasis pada pola penjeraan (penghukuman), sebagaimana kita warisi dari hukum pidana Belanda, dengan situasi Indonesia saat ini? Bagaimana jika kemudian hukum pidana direkonstruksi dengan pola mencari kemanfaatan bagi pelaku, korban, dan masyarakat?

Buku Rekonstruksi Asas Tiada Pidana Tanpa Kesalahan ini akan menjadi tonggak penting untuk terus mencari dan menemukan arti kemaslahatan hukum. Para ahli hukum dan siapa pun yang ingin melihat hukum berdiri tegak, harus membaca buku ini.

No. GM :
617211002
ISBN :
978-602-03-7684-4
Price :
Rp 80,000
Total Pages :
238 pages
Size :
15x23cm
Published :
30 October 2017
Format :
Softcover
Category :
Law
Tags
Jadilah yang pertama untuk mereview buku ini
Prof. Dr. Romli Atmasasmita, S.H., LL. M.

Prof. Dr. Romli Atmasasmita, S.H., LL. M. Guru Besar Emeritus Universitas Padjadjaran dengan spesialisasi Hukum Pidana Internasional. Memperoleh gelar Sarjana Hukum (Unpad, 1969), Master of Laws (School of Law, University of California, Berkeley, 1981), dan Doktor Ilmu Hukum dari Universitas Gadjah Mada (1996). Kegiatan sebagai akademisi dan birokrat telah banyak dilalui oleh Guru Besar Hukum Pidana ini sebagaimana terlihat pada rekam jejak beliau sebagai berikut:

• Direktur Lembaga Pengkajian Independen Kebijakan Publik (LPIKP) Jakarta (2013–sekarang)
• Direktur Jenderal Hukum dan Perundang-Undangan Departemen Kehakiman RI (1998–2000)
• Direktur Jenderal Administrasi Hukum Umum Departemen Kehakiman RI (2000–2002)
• Kepala Badan Pembinaan Hukum Nasional Departemen Kehakiman RI (2002–2004)
• Penasihat hukum Menteri/Kepala Bappenas (2006–2008)
• Anggota tim pakar Departemen Pertahanan (2006–sekarang)
• Anggota Badan Supervisi Bank Indonesia (BSBI) (2005– 2008)
• Ketua Pertemuan Pejabat Hukum ASEAN (Juli, 2003)
• Anggota Ahli pada UNODC untuk Konvensi PBB Anti Korupsi (2003–sekarang)
• Reviewer UNODC (PBB) Indonesia untuk Implementasi UNCAC di Negara Republik Islam Iran (2012)
• Anggota Perkumpulan Ahli Asia-Pacific untuk ICC Ketua Delegasi RI pada Konferensi Pembahasan Draf Teks, Konvensi PBB Antikorupsi (2003)
• Konferensi Pembahasan Draf Teks, Konvensi Menentang Kejahatan Transnasional Terorganisasi (2000)
• Ketua Delri pada Pertemuan Konferensi Asia Pasifik dalam Pencucian Uang (4–9 Agustus 1999)
• Anggota Delri pada Konferensi Global Antikorupsi di Washington, D. C. (24–26 Februari 1999)

Books by Prof. Dr. Romli Atmasasmita, S.H., LL. M.